Kurikulum Corporate Law School

Telusuri hukum perusahaan melalui kurikulum kami yang komprehensif. Program ini mencakup dasar-dasar hukum perusahaan, regulasi nasional dan internasional, analisis kasus perusahaan, teknik penyelesaian sengketa, dan pertimbangan etika seperti tanggung jawab sosial perusahaan dan prinsip keberlanjutan. Integrasi prinsip hukum Islam dalam konteks bisnis memberikan perspektif yang unik. Magang di perusahaan terkemuka dan lembaga hukum memungkinkan penerapan pembelajaran dalam situasi nyata. Fokus juga diberikan pada pengembangan keterampilan lunak seperti komunikasi, kepemimpinan, dan kerja tim—keterampilan penting dalam karier hukum perusahaan.

 

 

Profil Lulusan

Deskripsi Profil Lulusan

Kemampuan yang diperlukan

Staff Legal Drafting

Legal drafting berkaitan dengan perancangan hukum yang dibuat oleh subjek hukum baik perorangan maupun badan hukum, yaitu dalam bentuk MoU, perjanjian kerja sama, atau perjanjian/kontrak.

  1. Menyusun dokumen hukum.
  2. Kemampuan negoisasi yanga baik.
  3. Skill komunikasi yang baik.
  4. Keterampilan administrative.
  5. Kemampuan menganalisa yang baik.
  6. Pengetahuan hukum yang baik.

Corporate Lawyer

Sebagai Advokat Perusahaan: mewakili perusahaan jika terjadi masalah di Pengadilan;

Sebagai Pelaksana Perusahaan: menyiapkan dan mengurus perizinan serta dokumen lainnya baik untuk internal maupun eksternal Perusahaan.

Sebagai Konsultan Hukum Perusahaan: memberikan nasihat atau saran mengenai hukum kepada pemimpin Perusahaan.

  1. Kemampuan berpikir analitis
  2. Keterampilan interpersonal
  3. Resiliensi dan persistensi
  4. Kemampuan menyelesaikan masalah

Center of Excellent