Benchmarking Fakultas Syariah IAIN Kudus ke Prodi HKI FAI UMM

Jum'at, 26 Mei 2023 02:35 WIB

Kamis, 25 Mei 2023 Fakultas Syariah IAIN Kudus telah berlangsung agenda Benchmarking ke Prodi Hukum Keluarga Islam FAI UMM. Kedatangan Fakultas Syariah IAIN Kudus dengan tujuan untuk mempersiapkan akreditasi Program Studi Hukum Keluarga Islam Fakultas Syariah IAIN Kudus. Kedatangan rombongan dari Fakultas Syariah IAIN Kudus yang berjumlah 11 orang disambut oleh Wakil Dekan 2 FAI UMM, Dr. Saiful Amien, M.Pd dan M. Arif Zuhri, Lc., M.H.I selaku Kaprodi HKI FAI UMM. Acara diawali dengan sambutan yang disampaikan Saiful Amien,"sebuah kehormatan bagi kami atas kunjungan dari rombongan Fakultas Syari'ah IAIN Kudus yang telah berkenan untuk menjalin silaturahmi dengan kami melalui benchmarking kepada Prodi HKI FAI UMM yang telah terakreditasi Unggul, sehingga untuk selanjutnya dapat berkolaborasi dalam kegiatan akademik yang saling mendukung untuk kemajuan Fakultas Syariah IAIN Kudus dan juga FAI UMM", sambutnya.

Dilanjutkan dengan sambutan dari Fakultas Syari'ah IAIN Kudus yang diwakili oleh Junaidi Abdullah, S.Ag., M.Hum. selaku Wakil Dekan 2. Junaidi menyampaikan bahwa melalui benchmarking Fakultas Syari'ah IAIN Kudus ini bertujuan untuk mendapatkan pandangan dalam mempersiapkan diri menyusun dokumen akreditasi sesuai dengan  standar untuk meraih akreditasi Unggul serta sebagai media untuk melakukan kolaborasi dalam perihal riset maupun visiting lecturer antar Program Studi. Dengan melakukan benchmarking, Fakultas Syariah IAIN Kudus dapat menentukan bagian-bagian dari persiapan akreditasi  yang memerlukan perbaikan dan menemukan cara untuk mencapai tingkat akrditasi maksimal yaitu Unggul.

Perlu diketahui bahwa, benchmarking dalam Pendidikan merupakan suatu agenda dimana suatu Perogram Studi mengadakan evaluasi diri secara kontinu, dengan membandingkan dirinya dengan institusi lain yang terbaik, sehingga lembaga tersebut dapat mengidentifikasi, mengadopsi dan mengaplikasikan praktik- praktik yang lebih baik secara akademis maupun administratif.

H. Fu'ad Riyadi, Lc., M.Ag sebagai Kaprodi Hukum Keluarga Islam IAIN Kudus juga menyampaikan terima kasih atas sambutan dari Program Studi HKI FAI UMM yang telah berkenan menerima kedatangan rombongan dari Prodi HKI Fakultas Syari'ah IAIN Kudus untuk berbagi pengalaman proses persiapan akreditasi sekaligus melaksanakan visiting lecturer yang dilaksanakan pada hari yang sama oleh beberapa Dosen dari Prodi HKI Fakultas Syari'ah IAIN Kudus di kelas mata kuliah Pengantar Hukum dan Pengantar Tata Hukum Indonesia pada semester 2.

Diakhir acara, Dr. Khozin, M.Si, Dekan Fakultas Agama Islam UMM hadir diantara para tamu untuk mengucapkan selamat datang di Fakultas Agama Islam UMM serta harapan ke depan agar dapat menjalin kerjasama dan kolaborasi akademik antar kedua Lembaga Pendidikan ini. Semoga dengan kunjungan benchmarking yang dilakukan oleh Prodi HKI Fakultas Syari'ah IAIN Kudus ini dapat mendukung persiapan akreditasi serta membawa manfaat bagi kepentingan akademik antar kedua program studi ini. (LA)

 

 

 

 

Shared: