Raih Prestasi Wisudawan Terbaik Universitas, Alumni Prodi HKI Berambisi Lanjutkan Studi Ke Luar Negeri
Senin, 19 Oktober 2020, Mohamad Asep, mahasiswa Prodi Hukum Keluarga Islam secara resmi mendapat gelar Sarjana Hukum dengan prestasi sebagai wisudawan terbaik di Tingkat Universitas pada wisuda ke-97 periode III Tahun 2020. Putra terakhir dari Bapak Saroni menyelesaikan studi Sarjana dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,99 dengan judul skripsi "Kritik Atas Konstruksi Fikih Disabilitas Nahdlatul Ulama Tinjauan Maqasid Al-Syari’ah".
Berbekal kemampuan Bahasa Arab dan Bahasa Inggris yang pernah didapat di Pondok Modern Darussalam Gontor sebelum masuk kuliah, Asep berambisi melanjutkan studi di Negara Non-Arab, seperti Australia, Inggris atau Belanda. Saat ini, saya akan memperbaiki kemampuan bahasa Inggris saya. Meski dulu fasih berbahasa Inggris, karena jarang dilatih, akhirnya menguap begitu saja. Semoga kemampuan saya akan cukup untuk mendapatkan beasiswa dari negara yang saya tuju,” kata mantan Ketua Umum Forum Studi Islam Fakultas Agama Islam UMM ini.
Selain hobi membaca buku, Asep juga mulai aktif menulis di beberapa media dan jurnal artikel untuk mengasah kemampuan menulisnya. "Rethinking The Contemporary Discourse of Jihad" salah satu artikel jurnal yang telah terbit di Teosofi: Jurnal Tasawuf dan Pemikiran Islam, vol 9, No 2, Desember 2019, yang ditulis bersama dosen Prodi HKI.
Menjadi wisudawan terbaik di Tingkat Universitas tidak membuat Asep merasa puas untuk mendalami keilmuan di Bidang Hukum Islam. Alumni asal Indramayu ini bertekad untuk melanjutkan studi Master ke Negara Non-Arab, yang terinspirasi dari dosen di Prodi HKI yang pernah mengajarnya di masa kuliah, yaitu Pradana Boy ZTF., Ph.D dan Hasnan Bachtiar, S.HI., MIMWAdv. (LA)