Guluk-Guluk, Sumenep – Tim mahasiswa Hukum Keluarga Islam (HKI) 2024 Universitas Annuqayah berhasil meraih prestasi gemilang dengan meraih Juara III dalam Lomba Debat Ilmiah Bahasa Indonesia pada acara Univ Fest Nasional 2024. Lomba ini diselenggarakan di Universitas Annuqayah, Guluk-Guluk, Sumenep, Jawa Timur, yang diikuti oleh berbagai universitas ternama dari seluruh Indonesia.
Persiapan yang Matang Salah satu anggota tim, Sakilla HKI 2024, memaparkan bahwa persiapan mereka dimulai dengan memahami mosi debat yang diberikan. "Kami memahami mosi terlebih dahulu, kemudian kami baca dan belajar ilmu Mantiq untuk menambah pengetahuan. Dengan waktu 150 menit tiap hari, sisanya kami menonton video lomba debat di YouTube sebagai contoh praktisi. H-3, kami mulai bedah mosi untuk babak pertama," ujar Sakilla. Lebih lanjut, Sakilla menyebutkan bahwa persiapan dilakukan selama hampir 5-6 hari intensif sebelum keberangkatan. “Kami menghabiskan waktu hampir 5-6 hari untuk mempersiapkan materi dan latihan sebelum berangkat lomba,” tambahnya.
Strategi dan Kunci Keberhasilan Strategi utama tim dalam menghadapi kompetisi ini diungkapkan oleh Rafli Razani HKI 2024. “Strategi yang dipakai adalah menjatuhkan mental lawan, membuat mereka blunder, dan memecahkan konsentrasi serta fokus mereka. Dengan cara itu, kami bisa masuk dan meruntuhkan, meluluhlantakkan bangunan mental dan argumentasi mereka,” jelasnya.
Selain itu, Abidzar HKI 2024 menambahkan bahwa kunci keberhasilan terletak pada persiapan yang matang dan kekuatan argumentasi. “Saya ndak punya cara khusus, semua tergantung pada persiapan dan argumentasi saja, kak,” katanya dengan rendah hati.
Topik Mosi yang Diangkat Dalam lomba tersebut, tim menghadapi mosi yang menantang, seperti:
Tim HKI berhasil memberikan argumentasi yang kuat pada setiap mosi tersebut, menunjukkan kemampuan analitis dan retorika yang luar biasa.
Kebanggaan dan Syukur Abidzar HKI 2024 mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya atas pencapaian ini. “Alhamdulillah, saya sangat bersyukur dan senang, kak. Awalnya saya nggak nyangka kalau bisa sampai ke titik ini,” katanya dengan senyum penuh kebahagiaan.
Prestasi ini menjadi bukti nyata bahwa kerja keras, strategi yang tepat, dan kemampuan argumentasi yang solid dapat membawa hasil yang membanggakan. Tim HKI 2024 berharap pencapaian ini dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa lain untuk terus mengasah kemampuan debat dan berkontribusi dalam berbagai kompetisi ilmiah.
Harapan di Masa Depan Dengan keberhasilan ini, Universitas Annuqayah semakin menunjukkan kualitas mahasiswanya di tingkat nasional. Semoga prestasi ini menjadi awal dari pencapaian-pencapaian berikutnya, baik di tingkat nasional maupun internasional.(NM)